Tanya jawab kehamilan

Selamat malam ,saya mau tanya tanya soal awal kehamilan .banyak yg bilang melalui fisik saya bahwa saya sedang hamil .padahak saya tidak mual mual .tetapi kepala sering pusing dan berat badan naik 1 kilo dalam sehari .nafsu makan bertambah .mohon jawaban nya

Ditulis oleh Yulia citra ayu ningrum

Hallo Yulia,

Semua gejala yang di sebutkan termasuk betul termasuk ke dalam tanda-tanda kehamilan, namun sebagai tanda kehamilan yang tidak pasti. Kenapa demikian?, karena tanda-tanda kehamilan tersebut tidak mutlak di alami oleh setiap ibu yang sedang mengalami kehamilan.

Ada yang merasakan mual muntah ada yang tidak, ada yang merasakan pusing, mudah lelah, sering kencing, sering meludah dll dan ada juga yang tidak mengalami hal tersebut. Bahkan tanda-tanda kehamilan tersebut juga bisa di alami oleh seorang perempuan yang tidak mengalami kehamilan. Hal tersebut bisa saja terjadi karena memang adanya gangguan, perubahan hormonal, perubahan pola makan, perubahan pola hidup dsb. Oleh karenanya tanda tanda tersebut di namakan tanda-tanda kehamilan tidak pasti, bisa di baca di artikel : Tanda-Tanda Kehamilan

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons