Penyebab Kutil, Gejala dan Cara Menanganinya

Apa Itu Kutil?

Kutil adalah sebuah gangguan kulit yang terjadi akibat adanya benjolan yang timbul dibagian permukaan kulit. Benjolan ini adalah sejenis tumor jinak yag menyerang bagian kulit. Adapun penyebab timbulnya kutil bisa menyerang adalah karena adanya virus yang menginfeksi yakni virus Human Papilloma Virus (HPV).

Infeksi kulit ini dapat menular pada orang lain atau pada diri sendiri dan penyebarannya terbilang cukup mudah apabila bersentuhan secara langsung dengan kulit yang terinfeksi. Terlebih lagi apabila orang tersebut memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah, maka peluang untuk tertular dengan jenis penyakit kulit ini akan lebih besar.

Selain orang-orang dengan sistem imun atau sistem kekebalan tubuh yang rendah, anak-anak dan remaja pun beresiko meningkatkan penyebaran kutil dengan lebih rentan.

Virus yang menyerang lapisan kulit ini membuat produksi keratin atau protein keras menjadi meningkat pesat sehingga melebihi jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh. Perlu diketahui, kelebihan keratin yang ada dalam bagian kulit yang menumpuk pada beberapa bagian lapisan kulit akan terbentuk menjadi kutil.

Kondisi gangguan kulit yang satu ini memang dapat dihilangkan dalam beberapa bulan, akan tetapi ada pula penderita yang mengalami kondisi ini sampai bertahun-tahun lamanya. Menggunakan barang-barang pribadi secara bergantian seperti misalkan handuk, pisau cukur dan lain sebagainya akan memberikan peluang lebih besar untuk tertular dengan kutil.

Siapa saja beresiko terkena dengan kutil, tak perduli usia, ras atau suku bangsa semua orang akan dapat beresiko terkena dengan gangguan kulit yang satu ini. Akan tetapi, resiko penyakit ini lebih banyak dijumpai pada anak-anak dan remaja dibandingkan dengan orang dewasa. Penyebaran kutil bisa tumbuh pada beberpa organ tertentu dalam tubuh, akan tetapi bagian yang lebih rentan terkena dengan gangguan ini diantaranya adalah tangan, kaki, wajah dan bahkan ada pula kutil yang tumbuh dibagian genital (kelamin).

Gejala Timbulnya Kutil

Sama halnya dengan penyakit lainnya yang menyerang tubuh, sebuah penyakit akan timbul dan menyerang dengan munculnya tanda-tanda sebelum penyakit tersebut berubah menjadi penyakit berbahaya yang harus segera mendapatkan pertolongan. Begitu pula halnya dengan kutil, sebelum gangguan ini timbul pada kulit dan berubah menjadi benjolan yang membesar, ada tanda-tanda atau ciri yang mengawali tumbuhnya kutil pada kulit.

Ketika kutil hendak tumbuh, pada umumnya bentuk kutil menonjol keatas seperti bulatan yang memiliki permukaan kulit yang kasar, kendati demikian adapula kutil yang berbentuk pipih atau tertekan ke dalam kulit. Diameter kutil umumya bisa berkisar antara 0,1 sampai dengan 1 sentimeter dan terletak pada bagian-bagian tubuh tertentu seperti halnya kaki, jari, wajah dan juga bagian tangan.

Ada kutil yang menimbulkan perasaan sakit dan adapula kutil yang tidak menimbulkan perasaan sakit yang berlebihan.

Kutil merupakan sebuah kondisi gangguan kulit yang tidak bersifat kanker dan mudah dikenali hanya dengan melihatnya secara langsung. Hal tersebut dikarenakan tampilannya yang khas. Dengan demikian akan cukup mudah untuk seseorang mengenali timbulnya kutil pada bagian kulitnya.

Meskipun kondisi ini umumnya tidak berbahaya, akan tetapi tetap saja hal ini akan mampu merusak keindahan tubuh seseorang, terutama bila daerah tubuh yang diserang dengan kondisi ini adalah bagian yang terbuka seperti halnya wajah. Kondisi ini tentu saja akan menghilangkan nilai estetika pada wajah anda sehingga rasanya akan kurang enak untuk dipandang. Untuk itulah, penting sekali segera melakukan penanganan terhadap kondisi ini.

Ada cukup banyak hal yang dapat dilakukan untuk menangani kondisi tersebut. Baik dengan melakukan perawatan dirumah atau dengan melakukan pengobatan dengan cara medis. Akan tetapi pada umumnya, pengobatan yang dilakukan akan bergantung pada jenis kutil yang dialami. Untuk itu, mari kita simak terlebih dahulu jenis-jenis kutil yang perlu diketahui.

Pages ( 2 of 4 ): « Sebelumnya1 2 34Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons