Advertisement
Kategori: Kesehatan Bayi

Mengapa Bayi Baru Lahir Mengalami Rambut Rontok?

Kemudian secara perlahan rambut-rambut halus itu mengalami penipisan akibat rontok. Masalah rambut rontok seperti bukan saja menjadi permasalahan bagi orang dewasa saja. Bayi baru lahirpun bisa mengalami hal serupa. Namun satu hal yang perlu diketahui, rambut rontok yang terjadi pada bayi umunya normal dan lumrah terjadi. Hanya saja sebagai ibu yang baru saja melahirkan bayi tercinta, anda mungkin panik, bila sibuah hati mengalami kerontokan rambut yang terus-menerus. Rambut rontok pada bayi memang normal terjadi, hal ini karena pertumbuhan rambut pada setiap bayi berbeda-beda. (Artikel bersangkutan: Bayi Baru Lahir )

Advertisement

Pada beberapa kasus yang dijumpai, pertumbuhan rambut bayi yang pertama biasanya sudah gugur sebelum pertumbuhan rambut berikutnya. Beberapa bayi lain bahkan mengalami kebotakan dalam usia tahun pertamanya. Sebagian bayi lainnya, bahkan mengalami kerontokan bersamaan dengan tumbuhnya rambut baru. Hal ini, membuat para orang tua tidak menyadari akan kerontokan yang terjadi pada bayinya.

Advertisement

Ada beberapa alasan mengapa timbul rambut rontok pada bayi baru lahir diantaranya:

1.    Trikotilomania

Trikotilomania adalah suatu kondisi dimana hilangnya rambut secara  terus menerus sebagai akibat dari dorongan yang kuat untuk menarik-narik rambut. Kondisi ini sering terjadi pada bayi, Trikotilomania merupakan suatu tindakan kompulsif sebagai akibat dari adanya stress emosional maupun stres fisik pada bayi.

2.    Tidur Dalam Keadaan Dan Posisi yang Sama

Jika anda mendapati bahwa pertumbuhan rambut pada kedua sisi kepala bayi tidak sama, maka hal ini bisa disebabkan karena posisi tidur bayi yang melulu diposisi yang sama sepanjang waktu. Namun, jika anda mendapati rambut bayi sepenuhnya rontok akibat alasan ini, itu artinya rambut bayi berada pada tahap beristirahat.

3.    Kondisi Tinea Capitis

Page: 1 2

Advertisement
Bidan Pevi Revina, STr.Keb

Co-Founder Bidanku.com. Pendidikan di Akademi Kebidanan Politeknik Kesehatan Tasikmalaya dan Poltekes Bhakti Pertiwi Husada Cirebon. Saat ini bekerja sebagai bidan PNS,mengelola klinik kehamilan dan persalinan Bidanku, juga sebagai Founder dari klinik Revina: Baby, Kids n Mom Spa. Narasumber di Kompas TV dalam acara Talkshow Wanita dan Internet, menjadi kontributor Tempo dan juga pernah sebagai partner dalam acara Srikandi Award Sebuah Ajang Penghargaan Bagi Bidan-bidan Inspirasional Indonesia