Advertisement
Kategori: Makanan & Nutrisi

Makanan Sehat Untuk Ibu Hamil Trimester ke 3

Sayuran bermanfaat untuk ibu hamil terutama untuk ibu hamil di trimester ketiga. Sayuran yang berwarna hijau mengandung vitamin dan nutrisi A,C, dan K bahkan kandungan asam folat sangat penting dalam menjaga kesehatan mata.

Advertisement

Bagi anda yang menghindari daging selama kehamilan sebaiknya pikir ulang kembali. Daging merah tanpa lemak mengandung protein yang berualitas tinggi disarankan untuk ibu hamil yang akan mengkonsumsi makanan daging tanpa lemak harus benar-benar matang dalam proses memasaknya, hal ini menghindari adanya bakteri yang dapat menggangu kesehatan anda dan janin.

Tidak saja sayuran hijau

Advertisement
yang disarankan untuk ibu hamil akan tetapi aneka buah dan sayur yang beraneka ragam sangat disarankan. Buah dan sayur yang memiliki warna hijau, merah, kuning, putih dan orange memiliki kandungan nutrisi yang sehat apabila anda dapat mengelolahnya denga tepat.

Nah, sekarang anda sudah mengetahui makanan yang sangat baik ketika anda akan persalinan. Rasa khawatir yang berlebih justru akan membuat anda cemas dan menimbulkan kesehatan fisik anda terganggu. Pilih makanan yang terbaik untuk menunjang kesehatan ibu dan janin.

Page: 1 2

Advertisement
Bidan Pevi Revina, STr.Keb

Co-Founder Bidanku.com. Pendidikan di Akademi Kebidanan Politeknik Kesehatan Tasikmalaya dan Poltekes Bhakti Pertiwi Husada Cirebon. Saat ini bekerja sebagai bidan PNS,mengelola klinik kehamilan dan persalinan Bidanku, juga sebagai Founder dari klinik Revina: Baby, Kids n Mom Spa. Narasumber di Kompas TV dalam acara Talkshow Wanita dan Internet, menjadi kontributor Tempo dan juga pernah sebagai partner dalam acara Srikandi Award Sebuah Ajang Penghargaan Bagi Bidan-bidan Inspirasional Indonesia

Lihat Komentar

  • Bu.. Saya sdh memasuki 33w.. Tp baru ketahuan klo hb sya 8. Ad yg bilng mmprngaruhi prkembngn janin. Kira2 gmn perkembangan bayi saya? Apakah terlambat utk mmprbaiki nutrisi janin saya.. Terimakasih

    • Hallo Bunda Agaski,
      Perlu di ketahui bahwa kadar hb (haemoglobin) normal dalam darah pada ibu hamil min 11 gr%. Apabila kurang dari 11 gr% maka ibu hamil dikatakan mengalami anemia,yang di tandai dengan sering mengalami pusing, lemah, letih, lesu. Tentu saja hal ini berpengaruh pada ibu hamil dan janin. Pengaruh pada ibu hamil dapat mengalami perdarahan dan kelahiran prematur. Sedangkan pengaruh pada janin bisa mengakibatkan bblr (berat bayi lahir rendah).
      Anemia di kelompokan menjadi 3 macam, yaitu anemia ringan (>9<11 gr%), anemia sedang (8-9 gr%), dan anemia berat (<8 gr%).
      Jadi bunda masuk ke ke anemia sedang yang memerlukan penanganan yang intens.
      Mengenai terlambat atau tidaknya, saran saya baiknya Segera konsultasikan dengan dokter, untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan dan lakukan pemeriksaan usg untuk mengetahui apakah berat badan janin sesuai dengan usia kehamilan atau tidak, dengan demikian dokter akan memberikan terapi atau pengobatan yang sesuai dengan kondisi ibu dan janin
      Demikian bun, semoga membantu. Salam