Advertisement
Tips dan Cara

Tips Cepat Hamil Setelah Haid yang Dapat Anda Lakukan

Ketika sedang menstruasi tak jarang seorang wanita mengalami stres. Hormon yang mengalami perubahan dapat memicu stres berlebih. Akibatnya anda menjadi sensitif terhadap berbagai keadaan.

Advertisement

Agar cepat hamil setelah haid, anda harus dapat menghindari stres. Mengalami stres yang berlebih justru dapat membuat seseorang menjadi sulit hamil. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengelola stres dengan baik. Sehingga setelah haid selesai, kondisi suasana hati anda menjadi lebih baik.

Berat Badan Ideal

Sangat penting menjaga berat badan agar tetap ideal agar cepat hamil. Lemak tubuh yang berlebih akan dapat membuat produksi hormon estrogen berlebih. Jika hormon estrogen lebih dari batas normal maka akan dapat menyebabkan terganggunya proses ovulasi.

Mengonsumsi Makanan Sehat

Menjelang menstruasi sebagian wanita biasanya akan mengalami peningkatan nafsu makan. Namun, agar cepat hamil anda harus mengonsumsi makanan sehat.  Dengan mengonsumsi makanan sehat akan mempersiapkan tubuh untuk kehamilan anda nantinya, serta membantu anda agar cepat hamil.

Advertisement

Anda dapat memilih makanan kaya nutrisi seperti protein, kalsium dan zat besi. Nutrisi tersebut bisa anda dapatkan dari buah-buahan, sayuran, gandum utuh, protein, sumber lemak sehat dan produk olahan susu.  Selain itu anda juga dapat mengonsumsi suplemen dengan kandungan vitamin B9 atau asam folat sesuai anjuran dokter. Namun, nutrisi asam folat bisa didapatkan dari sumber makanan seperti sayuran hijau, contohnya brokoli. Hindari makanan yang tidak baik bagi kesehatan maupun kesuburan, misalkan makanan kaya merkuri. Sebaiknya hindari juga konsumsi kafein.

Itulah beberapa cara cepat hamil setelah haid. Selain itu, anda dapat melakukan konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan saran yang tepat dalam merencanakan kehamilan.

Page: 1 2

Advertisement
Handayani

Membaca dan menulis adalah hobi utamanya. Kini, gadis periang, lembut dan baik hati ini menjadi seorang penulis blog dengan beragam topik, termasuk gaya hidup dan kesehatan. Menulis memberikan kebahagiaan tersendiri baginya.