Advertisement

Perkembangan Janin Usia 17 Minggu

Kini, tempurung pada kepala si bayi mulai terususun dari tulang rawan akan mulai mengeras. Selain itu, saraf dibagian tulang belakangnya kini mulai terselubungi oleh lapisan pelindung yang disebut dengan mielin.

Advertisement

Sementara itu , kelenjar keringat juga mulali berkembang diseluruh tubuhnya. Perkembangan ini pun diimbangi dengan menguatnya bagian saluran tali pusatnya yang mana bagian ini akan menjadi saluran sumber makanannya. Dengan kata lain, makanan atau minuman yang ibu konsumsi, gizi dan nutrisinya akan masuk kebagian saluran tali pusat dan akan dijadikan makanan untuk si buah hati. Untuk itu, selama masa kehamilan, sebaiknya bunda mengontrol asupan makanan untuk si buah hati.

Bukan hanya itu, perkembangan lain yang mulai terbentuk pada si buah hati adalah tubuhnya yang kini mulai membesar mengikuti kepala sehingga wujud si buah hati kini nampak lebih proporsional dengan tubuhnya. Wajahnya pun akan mulai makin nampak serupa bak seorang manusia dengan pertumbuhan alis dan bulu mata yang sudah mulai nampak. Bila saja, perkembangan ini mampu anda lihat, maka mungkin saat ini anda akan dibuat menangis terharu atau senang tak tertahankan.

Meski kelopak mata si bayi masih tertutup, namun bola matanya kini sudah mulai bergerak. Mulut kecilnya pun sudah mulai dapat terbuka dan tertutup.

Jari jemari pada si buah hati, kini mulai terbentuk dan sidik jarinnya sudah mulai tercipta dengan perlahan. Perkembangan yang sama pun terjadi dengan tangannya, kini tangan-tangannya yang mungil sudah belajar ia kepalkan.

Pada saat usia perkembangan ini, si bayi dalam rahim anda sudah mulai memiliki kemampuan untuk merespon bunyi dari luar, seperti halnya suara musik dan suara-suara lainnya. Akan tetapi, kemungkinan kondisi ini belum bisa anda dengar atau anda rasakan.

Jadi demikian, tidak ada salahnya jika pada usia ini anda mulai melakukan serangkaian stimulasi bersama dengan jabang bayi dalam perut anda seperti halnya mengobrol, bernyanyi, mendengarkannya musik, berdoa dan lain sebagainya. Segala hal akan mungkin mulai dirasakan oleh si bayi, termasuk kegaduhan-kegaduhan ketika orangtuanya bertengkar. Dengan demikian, sebaiknya hindari segala pertengkaran atau kegaduhan yang akan membuat si bayi merasakan emosi yang ibu rasakan.

Pada usia kehamilan 17 minggu, tubuh si bayi belum menyimpan lemak, sehingga kulitnya pada usia ini akan terlihat keriput. Namun tak perlu khawatir, perkembangan pada usia selanjutnya akan mulai mengisi tubuh si bayi dan membuat tubuhnya akan terbentuk dengan proporsional nantinya.

Perkembangan Ibu dan Gejala Hamil Pada Usia 17 Minggu

Perkembangan pesat yang terjadi dengan si buah hati akan juga membawa perubahan lain pada tubuh atau fisik ibu. Pada awal trimester kedua masa kehamilan, sang ibu biasanya akan mulai dapat menikmati kehamilannya tanpa dihantui dengan gejala-gejala awal kehamilan yang cukup menganggu, seperti pada minggu-minggu sebelumnya.

Pada masa ini si ibu sudah mulai merasa lega dan berbagi kebahagiaan kehamilannya bersama dengan sahabat, saudara atau bahkan rekannya. Kabar kehamilan pun kini sudah mulai tersebar. Dan berita baiknya dari usia kehamilan minggu ini adalah resiko keguguran pada trimester kedua menurun seiring dengan menguatnya si janin dalam rahim ibu.

Pada usia ini, produksi hormon kehamilan sekarang akan diambil alih oleh plasenta. Untuk itulah, ibu akan merasakan kondisi yang lebih baik dan lebih nyaman dibandingkan dengan minggu-minggu kehamilan sebelumnya. Sebab beberapa ciri kehamilan seperti, kram, mulai, pusing, lelah dan muntah sudah mulai menghilang.

Itulah dia beberapa hal yang bisa diketahui dari perkembangan janin dalam kehamilan pada usia 17 minggu.

Page: 1 2

Advertisement
Bella Julianti

Hobi membaca dan seringkali mendapatkan banyak inspirasi dari bacaannya. Menjadi penulis sejak 5 tahun yang lalu dan senang dengan segala macam topic kesehatan, kecantikan dan kuliner.

Share