Advertisement
Kategori: Osteoporosis

5 Tanda Tulang Anda Lemah & Cara Mengatasinya

Kondisi tersebut tentunya akan diperparah saat Anda melakukan aktivitas olahraga. Tentu, hal ini akan menyebabkan Anda merasa khawatir dan juga malas untuk melakukan olahraga. Menurut Dr. Susan E. Brown tentunya wanita yang tidak aktif secara fisik, akan tetap memiliki keseimbangan tubuh setelah melakukan aktivitas olahraga sesuai dengan kebutuhan dirinya. Sedangkan untuk orang yang berusia lanjut yang berumur 80-90 tahun tentunya memiliki kemampuan dalam menyesuaikan diri sehingga dapat merespon olahraga agar tetap memiliki kekuatan dan juga ketahanan. Maka dari itu, Anda tidak boleh merasa takut untuk bergerak.

Advertisement

Menurunnya kekuatan tubuh

Tentunya, seiring dengan bertambahnya usia, risiko patah dan juga lemah tulang menjadi hal yang harus Anda hadapi. Hal ini dikarenakan usia yang semakin bertambah akan menyebabkan kekuatan otot menjadi lebih menurun sehingga kemampuan Anda dalam mengangkat benda-benda berat menjadi lebih menurun. Peneliltian terbaru tentunya mengungkapkan bahwa wanita pasca menopause berhubungan dengan uji fisik untuk mengetahui kepadatan mineral tulang. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa usia yang bertambah tua memiliki kepadatan tulang yang mulai menurun. Bagi Anda yang merasa bahwa kekuatan tulang Anda semakin lemah terutama saat menjingjing dan membawa sesuatu, maka Anda dapat mengatasinya dengan melakukan olahraga sesuai dengan tujuannya dalam meningkatkan kekuatan tulang tangan.

Sering merasa kram, nyeri tulang dan nyeri otot

Tanda selanjutnya yang bisa Anda rasakan yakni seringnya Anda merasakan nyeri pada tulang dan juga otot-otot tubuh. Dapat disimpulkan bahwa semakin seringnya Anda merasakan nyeri pada tulang, maka ini bisa menjadi indikasi dimana tulang Anda mulai lemah. Hal ini mungkin saja dapat disebabkan oleh kurangnya vitamin D karena menurut pakar kesehatan menyatakan bahwa vitamin D sangat berkaitan erat dengan nyeri otot dan juga kekuatan tulang Anda.

Advertisement

Tidak hanya itu, nyeri tulang dan otot juga dapat menjadi tanda dimana rasa kram sering Anda rasakan. Kram kaki yang terjadi pada malam hari tentunya dapat menjadi tanda dimana menurunnya kadar magnesium, kalsium dan juga kalium yang ada di dalam darah. Jika kondisi ini terus terjadi, maka Anda harus segera memeriksakan diri Anda ke dokter tulang untuk mendapatkan penanganan yang lebih lanjut lagi.

Cara Mengatasi Tulang Yang Lemah

Jika Anda sudah merasakan adanya gangguan pada tulang, maka hal tersebut dapat ditandai dengan adanya rasa kram dan juga nyeri pada tulang dan juga otot. Nutrisi yang cukup penting dalam menjaga kekuatan tulang yakni dengan mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung vitamin D dan juga kalsium. Dalam hal ini kalsium memang mendukung penuh struktur gigi dan juga tulang. Sedangkan vitamin D dapat memaksimalkan adanya penyerapan pada kalsium untuk mendukung pertumbuhan tulang.

Maka dari itu, tidak terlalu repot untuk menjaga kesehatan dan juga kekuatan tulang yakni dengan memenuhi kebutuhan kalsium dan juga vitamin D yang bisa Anda dapatkan dari sumber makanan dan juga minuman. Beberapa makanan yang mengandung vitamin D dan juga kalsium seperti susu, kacang-kacangan, tahu, keju, dan juga sayuran berwarna hijau. Selain itu, Anda juga bisa memenuhi kebutuhan kalsium dan juga vitamin D dengan menggunakan suplemen.

Selain itu, Anda juga melakukan aktivitas fisik untuk melatih keseimbangan dan juga mendukung stabillitas stamina. Agar tulang Anda lebih kuat, maka diperlukan aktivitas fisik agar kekuatan otot dalam mengurangi beban menjadi lebih baik. Namun, alangkah baiknya bagi Anda untuk berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter spesialis tulang untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Semoga bermanfaat!

Page: 1 2

Advertisement
Nina Astuti

Penulis merupakan seorang lulusan dari Sekolah Tinggi Bahasa Asing dengan Program Studi Bahasa dan Sastra Inggris. Kecintaan dan ketertarikannya pada bidang writing, membuatnya kini menggeluti bidang tulis menulis. Penulis yang juga bersertifikat Hypno-Parenting ini hasil karyanya telah dimuat di beberapa website. Saat ini, penulis juga bekerja di Klinik Revina Baby Spa & Maternity Care Sumedang sebagai Asisten Terapis.

Share