5 Tips Membersihkan Rumah Saat Hamil dengan Aman dan Nyaman

Sebelum membersihkan rumah, semua jendela dan pintu di rumah anda sebaiknya dibuka. Kemudian setelah semuanya siap, anda bisa langsung membersihkan rumah dengan hati-hati. Hindari pekerjaan yang berat ataupun berbahaya lainnya.

Tetap Menjaga Kondisi Tubuh

Tips Membersihkan Rumah Saat Hamil

Ketika melakukan pekerjaan rumah, anda tentu harus tetap memperhatikan kondisi tubuh anda, terlebih lagi bagian perut.

  • Jaga kondisi tubuh anda, usahakan area perut anda tidak terkena benturan benda apapun.
  • Hindari membersihkan tempat sempit yang bisa saja menekan perut anda.
  • Anda juga sebaiknya membatasi durasi dalam membersihkan rumah, untuk mencegah kelelahan.
  • Setelah selesai membersihkan rumah, anda harus istirahat dengan nyaman dan tenang.

Hindari Membersihkan Kotoran Hewan

Tips Membersihkan Rumah Saat Hamil

Membersihkan kotoran hewan harus anda hindari, terutama kotoran kucing. Hal ini dilakukan guna mencegah virus toksoplasma yang akan dapat menyebabkan terjadinya keguguran dan masalah kehamilan.

Dalam hal membersihkan kotoran hewan, anda bisa meminta bantuan orang lain. Anda jangan ragu untuk meminta bantuan orang-orang terdekat anda.

Itulah beberapa tips membersihkan rumah saat hamil yang aman. Saat membersihkan rumah jangan paksakan diri anda, apabila anda sudah merasa lelah sebaiknya istirahat sebentar. Semoga bermanfaat.

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons