“Daerah-Daerah Berbahaya” Di Rumah Bagi Balita

Lokasi: Dapur

Magnet Kulkas

Kulkas biasanya sering di hiasi dengan magnet-magnet kecil yang menempel pada pintu kulkas. Usahakan hiasan-hiasan kecil ini simpan dulu ditempat yang tidak terjangkau anak,karena ya itu kebiasaan anak yang suka memasukan barang ke dalam mulutnya

Peralatan Dapur

Microwave, Blender, Pisau, garpu adalah beberapa contoh peralatan dapur yang harus tersimpan aman tidak terjangkau anak jika tidak sedang di pakai. Anak bisa terluka karenanya jika memainkan peralatan dapur tersebut

Kompor

Jangan sampai anak anda mendekati barang yang satu ini meskipun anda sedang tidak menggunakannya. Tidak ada pengecualian untuk hal ini.

Peralatan Mencuci

Sabun cuci, detergen pencuci baik cair, bubuk atau cream hindarkan dari jangakuan anak. Bahan kimia yang terdapat di dalamnya bisa membuat anak keracunan jika sampai tertelan olehnya.

Barang Pecah Belah

Gelas, piring dan barang pecah belah lainnya harus disimpan di tempat yang tidak terjangkau. Kalaupun kabinetnya berada di bawah, usahakan bisa di kunci

Tempat Sampah

Balita memiliki rasa penasaran yang cukup tinggi terhadap barang-barang tertentu, meskipun barang itu sudah tersimpan di tempat sampah. Kita tentunya tidak mau anak kita bermain dengan sampah-sampah. Oleh karena itu sembunyikan tempat sampah dalam kabinet dapur untuk sementara, atau belilah tempat sampah yang memiliki penutup yang aman

Ruang-Ruang Lainnya

Gudang

Jika memiliki ruang gudang, kuncilah selalu gudang tersebut. Gudang biasanya terdapat banyak tumpukan atau perkakas yang bisa melukai si kecil.

Ruang Setrika atau Ruang Cuci

Jika memiliki khusus ruangan ini kuncilah selalu, jangan sampai buah hati anda bermain dengan setrika ataupun memijit-mijit tombol mesin pencuci. Ketika anda menggunakan ruangan tersebut, kunci juga, karena  siapa tahu ternyata buah hati anda menyelinap tidak ketahuan masuk ke ruangan tersebut. Baca juga: Rumah Minimalis

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons