Payudara Gatal Saat Hamil, Jangan Digaruk Begini 7 Cara Mengatasinya

Caranya yaitu dengan melakukan pijatan lembut menggunakan minyak esensial seperti minyak zaitun, minyak kelapa, chamomile dan tea tree untuk membantu mengatasi rasa gatal yang mengganggu pada payudara. Hanya saja, hal yang harus diperhatikan yaitu tidak semua minyak esensial aman dipakai oleh ibu hamil. Oleh karena itu, disarankan untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu pada dokter sebelum anda menggunakan minyak esensial.

Memakai Petroleum Jelly

Payudara Gatal Saat Hamil

Petroleum jelly memiliki manfaat yang bagus untuk kulit. Petroleum jelly ini akan menjaga, serta mengembalikan kelembaban kulit, sehingga dapat membantu mengurangi gatal pada payudara. Selain itu, petroleum jelly juga mengandung bahan aman bagi kulit.

Nah, cara mengatasi payudara gatal saat hamil dengan menggunakan petroleum jelly yaitu dengan mengoleskannya pada payudara ketika gatal. Oleskan petroleum jelly ini dengan lembut dan hati-hati.

Memakai Bra Menyusui

Payudara Gatal Saat Hamil

Bra menyusui tidak hanya bisa dipakai oleh ibu menyusui atau setelah melahirkan, namun bisa juga digunakan  saat hamil. Menggunakan bra menyusui akan membantu mengurangi gatal yang biasanya ibu hamil alami.

  • Gunakan bra menyusui yang nyaman untuk ibu hamil.
  • Pilihlah bra yang terbuat dari katun lembut, serta tidak terdapat jahitan pada bra di bagian puting untuk membantu mencegah puting gatal dan lecet.

Menggunakan Pakaian yang Longgar

Payudara Gatal Saat Hamil

Ketika hamil anda sebaiknya menggunakan pakaian yang nyaman. Menggunakan pakaian yang nyaman akan membuat aktivitas anda juga lebih nyaman, selain itu juga dapat membantu mengurangi rasa gatal pada payudara. Perhatikan beberapa tips berikut ini.

  • Pilihlah baju yang longgar dan nyaman digunakan.
  • Anda dapat memilih baju yang terbuat dari bahan katun. Memakai baju yang ketat justru akan menyebabkan risiko iritasi kulit meningkat.

Kompres Menggunakan Air Dingin

Payudara Gatal Saat Hamil

Cara lainnya yang bisa anda lakukan yaitu dengan mengompres payudara menggunakan air dingin atau es.

  • Caranya yaitu silakan siapkan es atau air dingin yang akan digunakan untuk mengompres.
  • Kemudian kompres payudara selama kurang lebih 10 menit untuk membantu mengurangi gatal pada payudara.
  • Hindari mandi dengan menggunakan air yang suhunya panas sebab akan dapat menyebabkan risiko iritasi kulit meningkat.

Lihat juga : Cara Mengatasi Migrain Saat Hamil

Itulah beberapa cara mudah yang bisa anda lakukan untuk mengatasi payudara gatal saat hamil. Jika rasa gatal tidak kunjung hilang dan sangat mengganggu, bahkan disertai dengan gejala lainnya, sebaiknya anda berkonsultasi pada dokter.

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons