Masalah Psikis Membuat Anak Sulit Makan?

Kecemasan sering kali dialami oleh anak pada usia batita, salah satu contohnya adalah ketika anak mengalami perpisahan dengan orang tua sehingga batita berpikir negatif yang akan menimpa orangtuanya, selanjutnya kondisi dimana anak merasakan kecemasan terhadap lingkungan barunya, awal memasuki sekolah barunya. Apabila anak anda mengalami kecemasan yang berlebih biasanya disertai dengan tanda gelisah, mengeluarkan keringat dingin, seringkali berdebar-debar dan kesulitan tidur. Kondisi ini dapat menjadi masalah dalam nafsu makannya.

3.    Hubungan yang tidak baik dengan orangtua

Apabila anak anda rewel dan menolak makan akan tetapi kondisi kesehatannya baik mungkin salah satunya merupakan salah satu penolakan secara tidak langsung dengan keadaan anda. Anak yang dipaksakan makan dan mendapatkan perilaku yang tidak menyenangkan dari orang tuanya akan mengalami kesulitan makan, hal ini memang sangat berkaitan dengan pola asuh orang tua pada anak. Kemudian penolakan makanan mungkin dapat terjadi dikarenakan anda kurang memberikan perhatian pada jenis makanan yang bervariasi. Akibatnya anak menjadi pilih pilih makan dan ujungnya susah makan.Perhatikan pula kebersamaan anda dan anak anda sehingga terjalin suasana rumah yang menyenangkan.

Apabila penyebab anak kesulitan makan disebabkan karena masalah psikis, anda dapat mengikuti beberapa langkah dibawah ini :

  1. Gunakan terapi bermain bersama dengan anak, meskipun pengaruhnya tidak akan langsung dirasakan oleh orang tua akan tetapi ini akan berdampak positif pada pola makan anak anda.
  2. Melakukan intropeksi diri terhadap pola asuh anak anda sehingga tidak menggunakan sifat otoriter dan membuat anak nyaman bersama dengan orang tuanya.
  3. Ajarkan perilaku makan yang baik kepada anak anda, berikan makanan yang bervariasi dan membiasakan makan di meja makan bersama mengikuti kebiasaan makan keluarga anda.
  4. Jadilah teman yang baik yang dapat menyenangkan ketika anak anda makan, menemaninya atau ikut makan bersama dengan anak anda sehingga terjalin hubungan yang lebih erat.
  5. Hindari mengancam atau menghukum anak ketika nafsu makan anda sedang naik, sehingga membuat anak anda tidak nyaman dan menimbulkan trauma psikis.
Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons