Kenali Penyebab Bayi Berjerawat

Anda sering merasakan khawatir ketika jerawat muncul pada bayi anda, namun jerawat itu dengan sendirinya akan hilang secara alami. Bayi yang baru saja lahir, timbulnya jerawat merupakan kondisi yang alami. Anda tidak harus melakukan perawatan khusus seperti perawatan jerawat pada remaja ataupun dewasa. Pada dasarnya jerawat bayi tidak harus diobati, jerawat bayi hanya memerluakan waktu yang panjang hingga jerawat hilang sndirinya. Kecuali jika terlihat ada tanda-tanda kondisi jerawat yang tidak seperti biasanya, anda sebaiknya mengkonsultasikannya kepada dokter anak. Dokter akan memberikan cara yang paling baik dan tepat bagi bayi anda. Selain itu penanganan yang dapat anda lakukan pada bayi tersebut ialah dengan selalu menjaga kebersihan pada tubuh bayi dan selalu menjaga kulit bayi agar tidak teriritasi. Lakukan sedikitnya sekali dalam sehari dengan memakai pembersih untuk bayi yang aman dan lembut, selain itu air yang digunakan juga harus bersih. Kurangi pemakaian minyak, lotion dan juga cream bayi, karena hal itu dapat membuat kondisi kulit semakin buruk. Dan hal yang paling penting untuk diperhatikan, jangan sekali-kali anda menyentuh atau memencer jerawat pada bayi anda.

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons