7 Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil dengan Alami

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil dengan Alami – Stretch mark merupakan permasalahan umum yang dialami oleh ibu hamil, yang merupakan garis-garis kemerahan pada perut, pinggang, pantat ataupun payudara.  Bagian perut termasuk bagian yang rentan mengalami stretch mark sebab perut akan meregang seiring usia kehamilan yang bertambah.  Nah, dengan merawat kulit perut kemunculan stretch mark akan dapat berkurang. Yuk simak cara merawat kulit perut saat hamil berikut ini.

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil dengan Perawatan Alami

Beberapa perawatan alami yang bisa dilakukan untuk merawat kulit perut agar terhindar dari stretch mark. Yuk simak berikut ini.

Mengontrol Berat Badan

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil

Menjaga berat badan ideal penting dilakukan oleh ibu hamil. Selain menjaga supaya berat badan janin tidak terlalu berat, memiliki berat badan ideal juga bermanfaat supaya kulit perut tidak terlalu berlebihan mengalami peregangan.

  • Hindari mengonsumsi makanan berlebihan dan tidak sehat. Ketika hamil bukan berarti anda harus makan untuk 2 orang.
  • Anda hanya membutuhkan tambahan asupan kalori sebanyak 300 kalori dalam perharinya.
  • Utamakan makanan yang anda konsumsi  mengandung nutrisi yang tinggi.

Menjaga Agar Kulit Perut Tetap Lembab

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil

Menjaga kondisi kulit perut agar tetap lembab dan terhidrasi sangat penting untuk dilakukan sebagai perawatan kulit perut saat hamil.

  • Anda harus rajin mengaplikasikan oil atau lotion yang aman pada perut, pinggang, dada, pantat dan paha. Pastikan oil atau lotion yang anda gunakan aman untuk ibu hamil serta memiliki kemampuan melembabkan lebih tinggi.
  • Adapun beberapa bahan alami yang bisa dipilih karena dapat menghidrasi dengan baik serta mencegah stretch mark di antaranya yaitu vitamin E dan cocoa butter.
  • Oleskan minimal dua kali dalam sehari dan pastikan produk terbuat dari bahan alami.
  • Jika anda merasa tidak yakin mengenai penggunaan produk tertentu, anda bisa melakukan konsultasi pada dokter.

Mengatasi Gatal dengan Tepat

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil

Salah satu keluhan yang biasanya dialami ibu hamil yaitu kulit perut terasa gatal. Gatal yang tidak tertahankan tentu akan membuat ibu hamil merasa tidak nyaman.

Untuk membantu meredakan gatal pada kulit anda bisa memanfaatkan aloe vera gel. Akan tetapi, jika gatal yang timbul menyerupai ruam, sebaiknya anda segera melakukan konsultasi pada dokter.

Mengonsumsi Vitamin  E dan Vitamin C

Cara Merawat Kulit Perut Saat Hamil

Ketika hamil konsumsi makanan yang mengandung vitamin E dan vitamin C bermanfaat untuk kesehatan kulit anda. Vitamin E akan membuat regenerasi kulit menjadi cepat, serta membuat kulit lebih sehat dan lembut. Sedangkan vitamin C akan membantu mempertahankan kolagen sehingga kulit dapat lebih elastis dan kenyal.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons