Bolehkah Ibu Hamil Makan Coklat?


Konsumsi Coklat Saat Hamil

Apakah anda suka mengkonsumsi coklat? Ya, coklat memang cemilan yang lezat dan membuat tubuh merasa lebih segar dan lebih fit pada saat hasrat mengkonsumsi coklat dapat terpenuhi dengan baik. Rasanya yang lezat dan sensasi manis menyenangkan dari setiap gigitan coklat membuat siapa saja yang mengkonsumsi makanan ini dibuat jatuh cinta dan tak ingin menyudahi sensasi menikmati lembutnya tiap gigitan coklat.

Akan tetapi selain rasanya yang lezat, ternyata coklat dipercaya dapat menjaga mood supaya lebih tenang dan bahagia. Hal inilah yang semakin membuat cemilan yang satu ini banyak digadrungi oleh banyak orang.

Tak heran bila coklat seringkali dilambangkan sebagai simbol cinta. Banyak orang akan memberikan coklat dan sekuntum mawar pada seseorang terkasihnya. Bahkan kegiatan yang satu ini diabadikan dalam hari kasih sayang yang umumnya diperingati pada tanggal 14 Februari.

Akan tetapi, apakah konsumsi coklat boleh dilakukan saat masa kehamilan? Pertanyaan ini seringkali menghiasi banyak ibu hamil, terutama mereka yang merupakan para pecinta coklat sebelum kehamilan datang.

Seperti halnya teh atau kopi, coklat merupakan salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan kafein. Sehingga tak heran bila  banyak mitos yang tersebar di masyarakat yang mempercayai bahwa konsumsi terhadap jenis makanan yang satu tidaklah dianjurkan pada ibu hamil.

Coklat disebut-sebut dapat berdampak buruk terhadap ibu hamil. Akan tetapi demikian kita pun tidak bisa sepenuhnya percaya pada mitos tersebut tanpa mengetahui secara pasti dari segi kandungan gizi dan medis terntang manfaat dari mengkonsumsi bahan makanan ini.

Pages ( 2 of 7 ): « Sebelumnya1 2 34 ... 7Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons