Betulkah Ibu Hamil yang Malas Sulit Melahirkan?

Apabila anda ingin mengalami proses persalinan yang mudah maka sebaiknya anda selalu meluangkan waktu untuk melakukan kegiatan olahraga yang menuntut anda bergerak. Tentu saja olahraga yang aman bagi ibu hamil. Senam bagi ibu hamil, yoga atau jalan santai sangat disarankan untuk ibu hamil. Menurut penelitian yang dilakukan ibu hamil yang aktif bergerak termasuk di dalamnya berolahraga sesuai dengan usia kehamilan dan kondisi ibu hamil maka akan  melewati proses persalinan kurang dari 3 jam. Hal ini berbanding terbalik dengan ibu hamil yang bermalas-malasan yang dapat mengakibatkan kesulitan dalam melahirkan.

Selain dapat membantu dalam proses persalinan ibu hamil yang aktif bergerak akan tetap dapat menjaga stamina menjadi lebih prima. Keluhan kehamilan yang seringkali menjadi penghambat ketika ibu hamil sedang mengandung akan berkurang. Anda dapat meluangkan waktu untuk melakukan yoga atau beberapa pergerakan yang membantu anda dalam menjaga stamina. Disarankan bagi ibu hamil untuk menjaga tubuh berada dalam keadaan tegak sehingga dapat tetap menjaga gravitasi  sehingga baik dalam menjaga kandungan.

Sehingga bagi ibu hamil yang bermalas-malasan atau dengan kata lain malas dalam melakukan aktivitas sebaiknya anda dapat menjaga tubuh dengan tetap berolahraga dua hingga tiga kali dalam satu pekan. Luangkan waktu 10-15 menit untuk melakukan olahraga sehingga dapat membantu anda dalam proses ibu melahirkan yang lancar. Hal ini baik bagi anda ketimbang anda bermalas-malasan untuk menghabiskan waktu yang lama di tempat tidur atau bersandar di sofa. Hal yang terbaik bagi anda adalah untuk menjadwalkan waktu beristirahat , berolahraga dan ketika anda sedang bekerja.

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons