Bayi Kuning Saat Baru Lahir? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Bayi kuning merupakan suatu kondisi yang sering terjadi menimpa bayi baru lahir. Kondisi tersebut dapat berbahaya jika tidak mendapat penanganan medis yang memadai. Bayi kuning saat baru lahir dikatakan wajar apabila dalam waktu 2-3 hari setelah dilahirkan. Akan tetapi dikatakan normal jika dalam perawatan secara intensif oleh petugas medis.

Apa itu penyakit kuning pada bayi ?

penyakit kuning pada bayi adalah kondisi dimana kulit bayi mengalami kekuningan dan pada matanya terlihat memutih. Kondisi tersebut disebabkan oleh tingkat bilirubin yang tinggi dalam darah bayi yang baru lahir. Bilirubin adalah subtansi kuning yang diproduksi oleh tubuh ketika sedang menggantikan sel darah merah.

Saat bayi masih didalam kandungan, tali pusat atau ari-ari akan mengambil bilirubin dari tubuh janin. Setelah lahir, hati bayi akan mengambil alih tugas tersebut dan butuh waktu sampai tubuh bayi tersebut bisa melakukan proses ini dengan benar. Sehingga kondisi ini pada bayi dianggap wajar.

kuning pada bayi baru lahir

Ketika bayi sudah lebih besar dan jumlah sel darah merah berkurang, tingkat kekuningan pada bayi pun akan berkurang sendirinya. Biasanya terjadi dalam waktu 1-2 minggu setelah dilahirkan. Kondisi kuning pada bayi bermula di wajah bayi, kemudian turun pada dada, perut serta tangan dan kaki. Hal tersebut sulit di deteksi pada bayi yang memiliki kulit gelap.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons