Tips Menjalani Masa Kehamilan Dengan Bahagia

Kehamilan merupakan anugerah yang terindah apalagi bila anda merupakan pasangan yang baru. Meskipun terkadang ibu yang sedang hamil muda mengeluhkan beberapa kondisi kesehatannya yang membuat ibu tidak nyaman beraktifitas. Keluhan-keluhan selama kehamilan membuat ibu merasa tidak menikmati masa kehamilannya padahal psikologi ibu hamil sangat mempengaruhi perkembangan janin dan juga persiapan menjelang persalinan. Oleh karena itu penting sekiranya untuk anda menjalani masa kehamilan dengan perasaan bahagia.

Cara Menjaga Kondisi Agar Aman dan Nyaman Selama Kehamilan

Kenyamanan sangat diperlukan pada saat ibu hamil akan tetapi tidak boleh membahayakan kesehatan ibu dan juga janin. Sehingga sangat penting untuk anda dalam mencari cara yang nyaman dan aman selama kehamilan. Cara yang bisa dilakukan terdiri dari kesiapan secara kesehatan dalam persiapan kehamilan untuk menghindari kemungkinan gangguan kehamilan yang disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat sedangkan selanjutnya adalah dengan mendapatkan dukungan yang dapat membuat mental ibu hamil siap dari awal kehamilan hingga proses persalinan.

Pelihara Kesehatan Gigi Sejak Dini Bisa Hindarkan Kelahiran Prematur

Memelihara kesehatan gigi tentunya hal yang penting untuk anda lakukan, disamping baik untuk kesehatan gigi, memelihara kesehatan gigi juga terbukti memunculkan kepercayaan diri yang lebih prima. Dan khususnya bagi anda para wanita, sebaiknya mulailah memelihara kesehatan gigi semenjak dini. Karena jika anda lalai, resikonya akan berpengaruh pada kelahiran bayi prematur dan berat badan yang rendah. Seorang ahli medis menyatakan bahwa sudah terbukti dengan banyaknya penelitian yang mengungkapkan bahwa kesehatan gusi berkaitan dengan kesehatan tubuh lainnya. Salah satunya adalah resiko kelahiran bayi prematur dengan bobot tubuh bayi yang rendah jika sejak dini sang ibu tidak pernah membiasakan menjaga kesehatan giginya dengan baik. “Bila seorag wanita sejak mudanya kurang peduli terhadap kesehatan giginya, hal tersebut akan berpengaruh terhadap bayinya kelak. Bayi bisa saja beresiko menghadapi kelahiran prematur, atau berat badannya kurang dari angka normal”. Jelas seorang ahli kesehatan gigi Dr. Hari.

Kondisi Psikologis Saat Bed Rest

Wanita yang sedang hamil biasanya di biarkan untuk tetap beraktifitas seperti biasanya pada masa kehamilan. Namun beberapa wanita hamil juga ada yang disarankan, bahkan ada yang sampai diharuskan menjalani bed rest dalam masa kehamilan tertentu. Kegiatan bed rest yang dilakukan di rumah sakit maupun di rumah di haruskan memiliki pengawasan yang ketat dari petugas rumah sakit maupun orang-orang terdekat. Bed rest pada awal, akhir ataupun yang dilakukan selama kehamilan, memiliki tujuan sama ialah agar dapat membantu ada dalam menjaga kesehatan anda dan juga kesehatan kandungan anda. Umumnya kondisi kesehatan ini yang menjadikan alasan wanita hamil harus menjalankan bed rest ialah diabetes gestational, pre-eclampsia, masalah dalam rahim, rahim lemah, terjadi pendarahan vagina, dan pertumbuhan janin yang bermasalah. Bagi wanita hamil yang mempunyai pengalaman keguguran, serta kelahiran bayi prematur serta anda memiliki resiko terjangkit komplikasi terhadap kehamilan biasanya akan diminta oleh dokter untuk menjalani bed rest.

Betulkah dapat Dilakukan Pencegahan untuk Posisi Bayi Sungsang?

Memasuki usia kehamilan trimester akhir kecemasan anda mempersiapkan persalinan sangat kian terasa. Beberapa persiapan telah anda lakukan termasuk dalam mempersiapkan tempat persalinan yang membantu anda untuk menyambut kehadiran bayi tercinta. Meskipun demikian diantara anda yang justru mengalami kekwatiran dengan kondisi kesehatan anda dan janin setelah ahli medis mengatakan bayi anda mengalami posisi sungsang. Hal tersebut dapat membebani emosional anda dalam mempersiapkan kehamilan. Posisi sungsangatau breech babies yaitu suatu kelainan pada letak bayi dimana posisi kepala masih berada di atas sedangkan posisi bokong berada di bawah. Meskipun demikian anda jangan terlalu cemas dikarenakan pada bayi yang masih berusia di bawah 34 minggu letak bayi masih berada di posisi bebas dengan kata lain posisi kepala kemungkinan masih berada di atas atau berada di bawah.

Mencegah Janin Agar Tidak Meninggal di Dalam Kandungan

Menjaga kondisi kesehatan ibu hamil memang sangat penting mengingat asupan nutrisi yang didapatkan oleh janin anda berhubungan dengan tumbuh kembang janin selama di dalam kandungan. Bila kondisi kesehatan anda memburuk terhadap imunitas yang semakin melemah dikhawatirkan akan menyebabkan gangguan pada pembentukan organ janin anda hingga mengalami janin meninggal di dalam kandungan. Janin meninggal di dalam kandungan atau dikenal dengan istilah kedokteran yaitu Intra Uterin Fetal Death (IUFD). Berbeda dengan keguguran yang terjadi pada trimester pertama sedangkan untuk Intra Uterin Fetal Death terjadi pada usia kehamilan lebih dari 20 minggu atau pada trimester kedua. Pada umumnya terjadi pada saat usia kehamilan memasuki persalinan yaitu pada usia kehamilan 8 bulan. Meskipun demikian anda tidak usah cemas dengan kehamilan anda yang kini tengah memasuki trimester kedua.

Tips Mengurangi Gatal Pada Perut Saat Hamil

Enam dari sepuluh ibu hamil mengalami peregangan kulit atau lebih dikenal dengan sebutan stretch mark. Pada ibu hamil yang memasuki trimester ke tiga sering mangalami gatal bahkan kesemutan pada bagian perut, hingga anda melakukan gerakan tidak sadar yaitu menggaruk perut. Menggaruk bagian tubuh yang gatal ketika hamil terutama bagian perut dan payudara bukan merupakan solusi yang terbaik. Gatal pada bagian perut adalah gejala kehamilan umum dan menjengkelkan yang hampir tak terelakkan. Perkembangan janin anda menyebabkan perut membesar, kulit menjadi meregang dengan cepat, semakin mengurangi kelembaban dan membuat anda gatal dan juga tidak nyaman.

Cara Mengatasi Varises pada Ibu Hamil

Varises adalah terjadinya pembuluh darah bengkak dan membesar yang biasanya berwarna biru. Varises terjadi karena adanya pembuluh darah balik (vena) yang mengakibatkan penurunan pada dinding vena. Varises dapat terjadi di kaki (terutama di belakang lutut), pada keadaan wasir atau diarea kewanitaan anda. Varises yang terjadi pada kehamilan karena hormon progesteron kehamilan. Pertumbuhan bayi anda memberikan tekanan pada pembuluh darah di panggul dan pada pembuluh darah besar. Vena memiliki katup yang menghentikan darah yang kembali ke jantung dari mengalir mundur. Ketika katup ini tidak bekerja dengan baik pembuluh darah menjadi sesak dan mengakibatkan darah bertambahan. Dinding pembuluh darah mulai meregang dan membengkak vena, membuatnya terlihat di bawah kulit Anda.

Manfaat Aromaterapi Bagi Ibu Hamil

Pada umunya pengguanaan aromaterapi sangat lekat dengan beberapa terapi untuk menghasilkan rileksasi. Aromaterapi dihasilkan dari bahan yang mudah menguap atau lebih dikenal dengan minyak esensial yang diekstrak dari tanaman. Manfaat dari minyak esensial atau aromaterapi dapat membantu untuk bersantai, meredakan sakit dan nyeri yang muncul saat anda sedang hamil.

Tips Merawat Kehamilan pada Trimester Pertama

Kehamilan merupakan masa yang sangat menarik untuk anda mengetahui perkembangan janin dari minggu pertama hingga minggu terakhir dia terlahir ke dunia. Meskipun perkembangan pada minggu pertama masih belum terdeketeksi oleh sebagian dari anda karena di rasa tidak memiliki tanda-tanda kehamilan. Kehamilan ditandai dengan berakhirnya siklus menstruasi sementara sehingga untuk anda yang memiliki siklus panjang atau pendek sulit untuk menentukannya. Alat bantuan medis bisa anda gunakan untuk mengetahui apakah anda sudah memasuki masa kehamilan. Bila anda sedang berada di masa kehamilan pertama sebaiknya anda banyak mendapatkan informasi tentang kehamilan dikarenakan awal kehamilan di trimester pertama masih rentan terhadap perkembangan janin.

Ibu Hamil, Polusi Menyebabkan Gangguan Kecerdasan Mental ?

Jika anda tinggal di perkotaan, anda mungkin menyadari betapa banyak udara yang anda hirup telah bercampur dengan polusi mobil, truk dan mesin industri, kemungkinan besar udara tersebut bercampur dengan karbon monoksida yang beracun untuk tubuh anda. Karbon monoksida adalah gas yang mematikan dan gas berbau yang menyebabkan kematian mendadak pada tingkat konsentrasi yang tinggi.

5 Gerakan Sehat Untuk Ibu Hamil

Masa kehamilan adalah masa yang sangat membanggakan untuk anda, apalagi untuk anda yang baru mengalami kehamilan pertama. Terkadang ibu hamil sangat cemas dengan gerakan yang dilakukan pada kehidupan sehari-harinya, apalagi pada masa awal kehamilan. Banyak ibu hamil yang khawatir dengan janin di masa awal kehamilan karena masih rentan, salah saja anda melakukan gerakan yang membahayakan janin akan berakibat fatal.

Tips Efektif Memilih Baju Hamil

Baju hamil merupakan salah satu hal yang perlu anda siapkan menjelang dan selama masa kehamilan anda.Hal ini sangat penting untuk anda lakukan karena saat hamil anda akan mengalami perubahan bentuk tubuh yang sangat drastis terutama pada bagian perut anda. Anda akan mengalami peningkatan berat badan seiring dengan semakin bertambah besarnya ukuran janin yang sedang anda kandung, sehingga anda perlu untuk menyesuaikan diri dengan perubahan anda tersebut. Ada banyak hal yang dapat anda lakukan untuk melakukan adaptasi terhadap perubahan bentuk dan kondisi tubuh anda dan salah satunya adalah dengan mempersiapkan baju yang sesuai dengan ukuran tubuh anda saat anda sedang hamil. Hal ini ditujukan agar anda dan janin yang sedang anda kandung tetap dapat merasa nyaman selama masa kehamilan anda.

Tetap Bugar dan Cantik selama Masa Kehamilan

Sebagian besar perempuan merasa takut pada kehamilan bukan hanya karena perubahan hormonal atau kemungkinan komplikasi serta rasa sakit yang akan ditimbulkan saat persalinan. Tapi Kebanyakan perempuan justru memikirkan bagaimana penampilan mereka setelah berat badan mereka naik, mengalami perubahan kulit dan juga memiliki perut buncit yang tak terelakkan lagi saat mereka sedang hamil. Itu sebabnya sangatlah penting untuk membangun citra diri yang positif serta rasa percaya diri selama kehamilan agar perempuan dapat memiliki kehamilan yang sehat dan menyenangkan. Kehamilan bukanlah waktu dimana anda akan membuat diri anda tampak biasa saja, membosankan dan juga tidak modis, justru di saat inilah anda bisa menonjolkan sisi feminin dan keibuan yang anda miliki. Jadi, bagaimana caranya agar perempuan bisa tetap bugar dan terlihat cantik selama masa kehamilan? Berikut adalah beberapa tipsnya:

Tips Perawatan Kulit Saat Hamil

Dalam melakukan perawatan kulit pada masa kehamilan, Anda harus fokus pada dasar-dasar perawatan kulit. Berikut adalah tips-tips perawatan kulit pada masa kehamilan:

Membersihkan Kulit

Mulailah dengan pembersih yang lembut. Dr. Amy Newburger, MD, seorang ahli kulit dari Westchester dikutip dari parenting.com, merekomendasikan untuk menggunakan pembersih wajah yang tidak mengandung residu atau mengandung gliserin. Jika kulit Anda sangat kering, Dr. Amy menyarankan Anda untuk membasuh kulit dengan pembersih yang tidak mengandung sabun dan gunakan pembersih yang lembut serta melembabkan. Basuh wajah tidak lebih dari dua kali sehari untuk menghindari kulit menjadi terlalu kering.

7 Manfaat Luar Biasa Olahraga Untuk Ibu Hamil

Salah satu pembentukan badan yang sehat bisa dilakukan dengan olah raga. Sehingga seseorang yang rutin melakukan olahraga akan merasakan manfaatnya dan tentunya berbeda kebugarannya dibanding dengan yang tidak melakukan olahraga. Begitu juga saat olahraga dilakukan oleh ibu hamil. Banyak manfaatnya yang bisa di dapatkan, dan salah satunya tentunya adalah agar kehamilan yang sedang dijalani berjalan dengan sehat dan persalinan yang akan di hadapi juga akan berjalan dengan lancar.

Tips Menjaga Kesehatan Kehamilan

Memiliki bayi yang terlahir sehat tentu saja menjadi dambaan setiap para ibu hamil, untuk mendapatkannya tentu saja anda harus berusaha dan selalu menjaga kandungan anda. untuk anda yang sedang hamil, anda harus melalukan banyak hal yang dapat membuat calon si buah hati anda terlahir dengan sehat dan akan tumbuh menjadi anak yang cerdas. Untuk hal tersebut anda dapat mengikuti tips menjaga kandungan ibu hamil untuk mendapatkan buah hati yang terlahir sehat berikut ini.

Jenis-Jenis dan Manfaat Olahraga Untuk Ibu Hamil

Selama kehamilan, organ-organ tubuh bekerja dua kali karena sekarang menopang kehamilan. Oleh karena itu, banyak ibu hamil mengalami mudah merasa lelah, sering sakit pinggang, mudah terkena sakit kepala, pusing dan sebagainya. Oleh karena itu disarankan selama kehamilan, ibu hamil untuk tidak melakukan kegiatan berlebih yang dapat membuat ibu hamil kecapaian, sering banyak istirahat bisa membantu ibu hamil melewati hari-harinya. Namun meskipun demikian, bukan berarti ibu hamil bermalas ria, ibu hamil pun perlu berolahraga demi lebih meningkatkan kebugaran tubuh dan kesehatan kehamilannya. Tentunya porsi dan jenis olahraga yang dilakukan berbeda ketika ibu tidak sedang hamil.

Mencegah Stretch Marks Selama Kehamilan

Kehamilan merupakan anugerah yang sangat indah yang diberikan kepada seorang ibu. Kehamilan merupakan kebahagian yang hakiki yang tentunya menyelimuti pasangan suami isteri yang mendambakan kehamilan. Dengan adanya kehamilan, tubuh ibu akan segera menyesuaikan. Terdapat banyak perubahan di dalam tubuh ibu selama kehamilan. Dan ada kalanya perubahan tubuh tersebut membuat ibu menjadi khawatir atau malah tersiksa. Salah satunya, adalah perubahan yang terjadi pada kulit. Salah satu perubahan di kulit yang membuat ibu hamil biasanya khawatir dan merasa terganggu adalah munculnya stretch marks selama kehamilan. Hampir 70% ibu hamil mengalami kondisi kulit mengalami stretch marks.

Page 2 of 3
1 2 3
Show Buttons
Hide Buttons