Waspada! Kenali Meningitis (Radang Selaput Otak) Penyebab dan Pencegahannya

Baru-baru ini publik digencarkan dengan penyakit radang selaput otak atau meningitis yang menimpa salah satu komedian kondang tersohor negeri yakni Olga Syahputra. Penyakit yang saat ini menimpanya, memaksa komedian yang khas dengan gaya kemayunya ini harus dilarikan ke rumah sakit dan mendapatkan perawatan intensif. Kabar tumbangnya kesehatan dari olga ini sempat membuat penyakit yang dideritanya menjadi bahan pembicaraan dan momok yang cukup dikhawatirkan dibidang kesehatan. Anda mungkin pernah atau sering mendengar tentang penyakit ini. Namun mungkin hanya sebatas tahu saja bahwa ini adalah penyakit radang selaput otak, dan setelah penyakit ini gencar diberitakan, mungkin banyak dari anda bertanya-tanya sebenarnya apakah penyakit meningitis tersebut.

Pertolongan Cepat Saat Disengat/ Digigit Serangga

Gigitan serangga ataupun sengatan lebah biasanya disertai dengan masuknya racun atau zat lain yang masuk kedalam tubuh korbannya. Akibat dari racun tersebut biasanya akan menimbulkan rasa nyeri, gatal dan terkadang hingga menimbulkan reaksi alergi. Sementara itu tingkat keseriusan reaksi setelah digigit atau disengat serangga bergantung pada tingkat sensitifitas seseorang (korban) terhadap racun atau karakter serangga tersebut dan seberapa sering korban digigit serangga.

Lawan Selulit! Dengan Konsumsi Makanan dan Lakukan Hal Berikut

Selulit adalah suatu kondisi dimana lemak terjebak dibagian bawah kulit yang akhirnya menimbulkan gumpalan-gumpalan kecil pada kulit yang terlihat menggelambir layaknya kulit jeruk. Sekitar hampir 90 persen wanita dewasa pernah mengalami selulit pada masa kehidupannya. Selulit ini umunya terjadi pada kaum wanita dan jarang sekali dijumpai pada kaum pria. Biasanya secara umum, kondisi selulit ini menyerang bagian paha dan bagian bawah tubuh.

Cara Ampuh Atasi Bibir Kering dan Pecah-pecah

Bibir adalah bagian wajah yang paling sering diperlihatkan. Bibir lembut dan merah merona adalah impian banyak wanita. Setiap orang pasti pernah mengalami keluhan pada bibirnya, termasuk keluhan saat bibir kering dan pecah-pecah. Kondisi seperti ini tentunya dapat membuat kenyamanan seseorang menjadi terganggu, disamping itu juga bibir kering dan pecah-pecah mampu mengurangi estetika kecantikan tubuh sehingga membuat seseorang manjadi kurang percaya diri. Untuk itu, mengetahui cara ampuh mengatasi bibir kering dan pecah-pecah akan sangat membantu anda dalam mencari solusinya.

Cara Menghilangkan Keloid, Terbukti Ampuh!

Tampil cantik dengan tubuh yang mulus tentunya menjadi dambaan siapa saja tak peduli pria maupun wanita. Tubuh yang mulus tentunya menjadi indikasi dari kebersihan dan kerapihan dari seseorang, namun terkadang beberapa bekas luka yang menghiasi bagian tubuh, kehadiarannya amat sangat menjengkelkan. Terutama bagi kaum wanita, menjaga kemulusan tubuh tentunya bak prioritas yang senantiasa harus selalu dijaga dan diutamakan. Salah satu bekas luka yang mungkin tak lagi asing didengar adalah luka keloid, bagi siapa saja mungkin sudah mengenal apa itu keloid. Namun tak ada salahnya jika kita pelajari lebih dalam mengenai keloid ini, tujuannya tentu saja untuk menambah wawasan agar nantinya mudah saat penanganan pengobatan serta mudah untuk mencegah agar keloid tersebut tak lagi muncul.

Mulut Sering Kali Terasa Pahit, Apa Sebabnya dan Bagaimana Mengatasinya?

Mulut yang seringkali terasa pahit biasanya dialami oleh orang yang sedang sakit, yang justru membuat pasiennya seringkali tidak mau makan yang akhirnya berimbas pada kurangnya asupan makanan yang berakibat pada melambatnya proses penyembuhan. Tak sedikit pula para penderita yang mengalami lidah terasa pahit ini kerap kali diikuti dengan gejala mual-mual atau muntah-muntah. Lantas apa sajakah yang dapat memicu timbulnya mulut terasa pahit? Mari kita pelajari disini.

Hilangkan Varises Pada Kaki Dengan Cara Efektif dan Aman

Varises adalah salah satu gangguan penyakit yang terjadi pada area seputar kaki. Varises merupakan pembuluh darah balik atau dalam istilah dikenal dengan vena yang berfungsi mengembalikan darah sisa metabolisme dari seluruh jaringan tubuh kembali menuju  jantung. Varises ini dapat menyebabkan sirkulasi darah menjadi terhambat pada area disekitar tungkai kaki dan betis saat menahan bobot tubuh yang terjadi akibat dari aktiftas berdiri dan berjalan tegak dalam waktu yang lama, yang akan meningkatkan tekanan pada pembuluh darah vena pada bagia tubuh bawah.

Sariawan Kerap Kali Mengganggu, Bagaimana Mengatasinya?

Pernahkah anda mengalami luka pada mulut yang terasa begitu perih? Luka pada mulut tersebut dinamakan dengan sariawan, selain terasa perih, adanya sariawan pada mulut kerap kali membuat kita merasa tak nyaman. Sariawan memang bukan penyakit yang serius yang dapat mengancam jiwa, namun kondisi ini amatlah mengganggu dan menjengkelkan karena menganggu anda untuk makan dan mengunyah serta berbicara. Sehingga tak heran, jika gangguan kesehatan mulut ini terjadi pada seseorang, maka biasanya orang tersebut akan cenderung lebih murung dan malas untuk berbicara dan melakukan aktivitas yang terkait dengan mulut.

Mengapa Kita Bisa Mimisan?

Mimisan atau dalam bahasa kedokteran dikenal dengan istilah epistaksis adalah kondisi keluarnya darah dari hidung yang merupakan kejadian yang sering dialami orang banyak orang, terutama anak-anak. Terkadang kita merasa malu apabila darah mimisan keluar saat anda sedang berada ditempat umum. Namun sebenarnya, tak perlu khawatir atau malu, anda hanya perlu duduk atau berdiri tegak dan usahakan untuk tidak berbaring agar posisi hidung tetap berada diatas, supaya darah dari mimisan tidak keluar. Meski terlihat begitu mengerikan, mimisan bukanlah penyakit serius yang harus ditakuti, karena mimisan bukanlah sesuatu penyakit melainkan sebuah gejala dari suatu penyakit. Dengan demikian berarti, penyebab mimisan yang tiba-tiba terjadi bisa dipicu oleh berbagai sebab dari mulai ringan hingga sebab yang serius.

Apakah Pemicu Kram Ketika Tidur

Pernahkah anda mengalami kram ketika anda sedang pulas-pulasnya tidur? Terutama dibagian kaki yang begitu menyiksa. Rasa sakit yang diakibatkan dari kram yang terjadi pada kaki ini tentunya amat sangat menyiksa. Tanpa basa-basi, tiba-tiba jempol atau betis kaki menjadi sulit dan tegang untuk digerakan, hal ini sebagai akibat dari kram yang menyerang, kondisi seperti ini terkadang memaksa anda untuk bangun karena tak kuasa menahan sakit. Setelah itu, jelas akan sulit bagi anda untuk kembali tidur dan menikmati tidur yang nyaman sebagaimana sebelumnya.

Kenapa Orang Sering Menggigit Kuku?

Apakah anda termasuk orang dengan kebiasaan mengggit kuku? Menurut hasil penelitian, ada sekitar jutaan orang di dunia yang memiliki hobi menggigiti kukunya sendiri. Parahnya kebiasaan ini digolongkan sebagai kebiasaan buruk yang lebih sulit dihilangkan daripada kebiasaan merokok.

Alaminya Kunyit Mampu Hilangkan Jerawat

Kunyit atau kunir atau yang dalam bahasa latin dikenal dengan sebutan Curcuma  Domestica adalah salah satu tanaman rempah dan obat asli yang berasal dari wilayah dataran Asia Tenggara. Kunyit sendiri telah digunakan selama berabad-abad di Asia untuk mengobati sejumlah penyakit. Termasuk di Indonesia dan India serta bangsa Asia umumnya sudah pernah mengkonsumsi tanaman rempah ini, baik digunakan sebagai bahan pelengkap bumbu masakan, jamu maupun untuk menjaga kesehatan dan kecantikan. Salah satu kandungan aktifnya bertindak sebagai anti-inflamasi dan antiseptik, sehingga dapat efektif dijadikan sebagai obat jerawat.

Mengenal Bintik Putih Pada Kuku, Apakah Berbahaya?

Tubuh kita akan memberikan suatu tanda ketika ada suatu hal yang berubah. Termasuk tekstur, warna dan titik-titik putih pada kuku yang menunjukan beberapa kondisi kesehatan. Namun, sebagian besar orang Indonesia banyak beranggapan bahwa bintik putih pada kuku diartikan sebagai tanda ada seseorang yang mengagumi atau justru membenci orang tersebut. Lantas apa sebenarnya, apakah arti dari bintik putih yang terdapat pada kuku tangan maupun kuku di kaki?

8 Tips Pintar Menjaga Kesehatan Saat Musim Penghujan

Akhir tahun hingga menjelang bulan baru ditahun baru iklim di Indonesia biasanya terasa dingin, hujan yang terus menerus mengguyur dari pagi hingga malam terkadang menjadi rutinitas yang mau tidak mau harus kita hadapi. Pergantian musim dari musim kemarau ke musim penghujan ini biasanya membuat tubuh lebih rentan terhadap gangguan kesehatan. Hal ini disebabkan karena tubuh dipaksa beradaptasi dengan suhu dan kelembapan udara yang berbeda daripada sebelumnya.

6 Kebiasaan yang Dapat Merusak Gigi

Memiliki gigi putih bersih serta tersusun rapih tentunya menjadi dambaan setiap orang tak terkecuali pria maupun wanita. Dengan gigi yang berkilau anda tentunya dibuat percaya diri, apalagi saat melepaskan senyuman pada orang lain terutama lawan jenis anda ketika bebicara. Gigi yang terawat akan membuat anda semakin mempesona setiap kali tersenyum. Namu terkadang, secara tidak sadar ada beberapa kebiasaan seperti mengkonsumsi makanan atau minuman yang bisa merusak keindahan gigi.

Mengapa Kita Cegukan? Bagaimana Mengatasinya?

Setiap orang, tidak terbatas usia, pasti pernah mengalami dan merasakan cegukan termasuk anda bukan? Cegukan biasa terjadi secara tiba-tiba atau justru ketika anda sedang mengunyah makanan. Bila hal ini terjadi, dada akan terasa menyentak dan tenggorokan terasa kurang nyaman. Selain itu, waktunya yang terus berulang-ulang terkadang membuat kita lelah. Lantas normalkah bila cegukan terjadi? dan mengapa kita bisa cegukan?.

Khasiat Daun Mint, Atasi Gangguan Pencernaan Hingga Cegah Kanker

Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman yang umum digunakan sebagai bahan tambahan masakan ini terbagi menjadi beberapa jenis yang masing-masing memiliki aroma yang berbeda. Selain sebagai bahan tambahan rasa pada makanan dan minuman, tanaman ini juga dijadikan sebagai campuran pada bebagai hidangan salah satunya yang banyak dijumpai yakni pada salad buah.

Cegah dan Atasi ‘Jet Lag’, Dengan Lakukan 9 Hal Ini

Kondisi jet lag kerap kali dialami oleh turis saat traveling. Perbedaan waktu yang cukup jauh menjadi pemicu utama mengapa jet lag bisa terjadi. Bagi anda traveler atau turis yang kerap kali bulak-balik ke luar negri untuk urusan bisnis. Sering kali di serang oleh kondisi jet lag tentu akan sangat mengganggu. Apalagi saat anda dituntut untuk bertindak professional dan tepat waktu.

Ini Dia 5 Hal Yang Bisa Pengaruhi Mimpi Saat Tidur

Banyak orang yang beranggapan bahwa mimpi adalah sebuah pertanda atau petunjuk, tak sedikit juga menganggap bahwa itu hanyalah bunga tidur. Faktanya, mimpi yang hadir dalam pikiran kita saat kita tidur bisa dipicu oleh banyak hal. Salah satunya adalah adanya rangsangan dari luar berupa bunyi, suara, maupun berupa bau yang bisa diolah oleh tubuh hingga masuk ke dalam mimpi dan menjadi salah satu pemicu yang dapat mempengaruhinya.

Untuk Lebih Sehat Dan Tanpa Beban Anggaplah Hidup Seperti Sedang Liburan

Waktu berlibur, bangun siang hari dan mengisinya dengan kegiatan-kegiatan menyenangkan dan menarik, tentu menjadi waktu favorit anda. Namun tahukah anda, ternyata anda juga bisa merasakan liburan tersebut dalam rutinitas sehari-hari. Kebanyakan orang biasanya mengisi waktu liburan mereka dengan kegiatan menyenangkan seperti mengunjungi tempat-tempat wisata, menjelajahi tempat-tempat baru dan menarik yang umumnya mampu menghilangkan stress yang selama ini mereka rasakan selama berada di kantor. Namun sebenarnya anda juga bisa menyisipkan saat menyenangkan layaknya liburan dalam rutinitas harian anda, yang mana hal ini akan membuat anda merasa lebih bahagia, tanpa beban dan menciptakan hidup yang lebih sehat.

Page 7 of 13
1 5 6 7 8 9 13
Show Buttons
Hide Buttons