Tips Buat Anak Bayi Tertawa Terbahak-Bahak

Lucu dan menggemaskan, itulah beberapa kata yang cukup tepat untuk menggambarkan betapa lugunya sosok seorang bayi.

Semua tingkah lucu dan hal yang menggemaskan dari seorang bayi kerap menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang, terutama kedua orang tuanya. Bayi yang masih begitu kecil mungkin belum mampu melakukan beberapa respon terhadap rangsangan yang diberikan. Akan tetapi pada beberapa bayi yang sudah mulai betumbuh lebih besar dan mulai memiliki kemampuan untuk berinteraksi, mereka akan mulai menampakan perilaku-perilaku yang tak jarang mengundang rasa gemas orang lain untuk kembali bermain bersama dengan mereka.

Ada banyak reaksi yang diberikan oleh seorang bayi yang masih begitu kecil ketika menanggapi sebuah rangsangan yang diberikan oleh orang lain, diantaranya adalah sedih, gembira atau bahkan sampai tertawa terbahak-bahak. Dari beberapa ekspresi ini, tertawa adalah salah satu ekspresi yang paling menakjubkan dan menarik pada seorang bayi. Selain itu, ekspresi ini seolah menggambarkan bahwa si bayi merasa senang dan tubuhnya dalam keadaan baik-baik saja tanpa adanya gangguan pada si buah hati.

Dengan demikianlah tak heran bila banyak orang yang senang untuk bermain dengan si bayi dan senantiasa melakukan apa saja untuk membuat bayi mereka bisa tertawa dan ceria. Dan tahukah anda, tertawa adalah sebuah kegiatan yang menyehatkan dan hal ini baik untuk tubuh. Selain itu, rupanya manfaat baik ini juga bisa berlaku untuk si bayi.

Ketika si bayi tertawa, hal ini tentu saja akan menyejukan hati kedua orangtuanya. Bayi yang tertawa dengan riang akan tentu saja menggembirakan kita yang melihatnnya. Dengan begini rasanya lelah pun tak ada artinya dan sedih pun bisa sirna saat melihat si buah hati dapat tertawa dengan lepas hanya karena hal-hal sepele yang baik secara sengaja dilakukan maupun yang tidak sengaja.

Sayangnya, tertawa riang dan gembira ini umumnya terjadi dalam waktu yang tidak terduga, sehingga demikian umumya cukup sulit untuk membuat si kecil bisa dibuat tertawa seperti pada saat anda pernah melakukannya dengan tidak sengaja.

tips membuat bayi terbahak bahak

Bahkan terkadang meski kita sudah berusaha mati-matian untuk membuat si kecil bisa tertawa dengan lepas. Namun kenyataannya, respon yang diberikan biasa saja dan bahkan si kecil acuh begitu saja. Hal ini seringkali mengundang rasa penasaran kita sebagai orang tua untuk mencari cara agar si buah hatinya bisa tertawa dengan riang dan gembira.

Nah, bila sudah begini maka mungkin bisa jadi anak anda mengalami stres. Bukan hanya pada orang dewasa, stres juga bisa dialami pada bayi sekalipun.

Tidak seperti orang dewasa yang sedang stres, anak bayi belum dibekali kemampuan untuk mengelola emosinya. Sehingga ia akan membutuhkan bantuan orang dewasa untuk melakukan hal tersebut.

Dengan tertawa, rasa stres yang dialami pada si buah hati akan dapat berkurang dan saat bayi tertawa, hal ini sama dengan seperti ia berolahraga.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons