Waspadai Flu Singapura! Cari Tahu Penyebab, Gejala dan Penangannya

Mungkin masih banyak diantara anda yang belum terlalu familiar dengan jenis penyakit yang satu ini.

Atau bahkan sebuah kasus yang lucu yang mungkin terjadi adalah ketika seorang pasien anak-anak didiagnosa dengan penyakit yang satu ini, lantas dokter memberitahukan diagnosa tersebut kepada keluarga si anak dengan wajah panik dan bingung orangtua mereka lantas menyatakan “wah, penyakit apa itu dok? Padahal kami belum pernah berkunjung ke Singapore…” dan lain sebagainya. Inilah salah satu contoh yang membuktikan bahwa tidak banyak masyarakat yang tahu jenis penyakit seperti ini.

Penyakit flu singapura atau penyakit kaki, tangan dan mulut adalah salah satu penyakit yang cukup merebak belakangan ini. Dampaknya pun bisa sangat berbahaya bila menyerang si penderita atau dalam kasus ini dampak yang akan memprihatinkan mungkin dijumpai pada anak-anak.

Orangtua mana yang tega melihat buah hati kesayangan mereka harus terkulai lemah tak berdaya sewaktu serangan penyakit yang satu ini menjangkit tubuhnya yang masih begitu mungil. Ya, kondisi serangan penyakit akan tentu saja membuat si buah hati terlihat lemas dan mungkin sebagian hanya akan terlihat terkulai dikasur. Keceriaan mereka akan seketika menghilang dan berubah menjadi wajah murung dan bibir yang pucat akibat tak berdayanya tubuh untuk melakukan rutinitas yang biasa mereka jalani.

Melihat dampaknya yang akan sangat beresiko, terutama pada si buah hati. Anda tentu tidak ingin bila keceriaan dan riangnya si buah hati terenggut begitu saja bukan? Untuk itulah, penting sekali melakukan pencegahan segala macam penyakit, termasuk penyakit flu singapura dengan mengetahui apa saja penyebab dan gejala yang akan mungkin ditimbulkan dari penyakit ini. Dengan begini setidaknya anda akan dapat menghindari sumber-sumber penyebaran penyakit dan mencegah kondisi terburuk dari penyakit ini saat gejala mulai dirasakan. Nah, untuk lebih jelasnya lagi kita simak apa itu flu singapura. Baca Juga Mengenal Penyakit Pleuritis Ciri dan Penyebabnya

Penyakit kaki tangan dan mulut atau flu singapura ini mulai merebak. Istilah kedokterannya adalah Hand Foot Mouth Disease (HFMD) atau Kaki tangan dan Mulut (KTM ). Nama populer dari penyakit ini adalah flu singapura. Mengapa demikian? Penyakit flu singapura tidak semata-mata bahwa penyakit ini adalah penyakit yang asalnya datang dari singapura, melainkan penyakit yang satu ini pernah merebak di singapura tepatnya pada belasan tahun silam yakni di tahun 2000.

Saking hebohnya penyakit ini mewabah di Singapura beberapa fasilitas umum disana harus ditutup dan bahkan sebagian besar sekolah dan fasilitas umum disana harus diliburkan. Untuk itulah, saking besarnya respon terhadap penyakit yang satu ini, maka penyakit ini disebut dengan penyakit flu singapura.

Flu Singapura atau yang juga dikenal dengan penyakit kaki, tangan dan mulut merupakan infeksi yang bisa menular antara satu penderita kepada orang lain yang sehat. Adapun pemicu dari penyakit yang satu ini adalah karena adanya infeksi virus yang masuk kedalam tubuh. Biasanya, penyakit ini akan lebih sering menyerang anak-anak dibandingkan dengan orang dewasa.

flu singapura

Pengidap flu singapura biasanya akan mengalami benjolan-benjolan air pada permukaan kulitnya dan luka-luka dibagian tangan, kaki dan juga area sekitaran mulut. Akan tetapi terkadang luka-luka tersebut pun dapat muncul dibagian siku tangan, lipatan paha, lutut dan bahkan sampai ke bagian bokong.

Bukan hanya itu, flu singapura digadang-gadang merupakan penyakit akibat infeksi virus yang dapat menyebabkan luka seperti halnya sariawan pada bibir dan bagian mulut dalam, luka lepuhan pun bisa muncul dibagian tangan dan kaki dengan banyaknya luka yang akan tergantung pada seberapa parah si penderita mengalami kondisi flu singapura ini.

Penyebab Flu Singapura

Seperti disebutkan diatas penyebab flu yang satu ini adalah bersumber dari adanya infeksi virus yang masuk kedalam tubuh. Jenis virus yang menginfeksi bagian tubuh itu sendiri sebenarnya beragam diantaranya adalah virus RNA pada famili Picornaviridae, Genus Enterovirus yang terdiri dari virus Coxsackie A dan B dan juga Enterovirus dan Echovirus. Akan tetapi virus penyebab paling sering dijumpai pada penyakit flu singapura ini adalah jenis virus Coxsackie A16 sementara penyebab yang dapat menimbulkan kasus berat dan berpotensi menimbulkan komplikasi hingga kematian adalah datang dari infeksi virus Enterovirus 71 yang masuk ke dalam tubuh dan menginfeksi bagian tubuh sehingga flu singapura dapat timbul.

Akibat penyebab dari penyakit yang satu ini adalah virus maka flu singapura akan dapat menular bahkan penularannya bisa terjadi dengan begitu mudah.

Mekanisme penularan penyakit ini dapat terjadi seperti pada penyakit flu yakni droplet saat seorang penderita bersin, melalui air liur, cairan vesikel, eksreta atau tinja. Penularan kontak tidak langsung dengan melalui barang-barang yang terkotimasinasi oleh cairan tersebut akan besar pula resikonya.

Penyakit flu singapura pada umumnya lebih cenderung menyerang anak-anak dan balita dengan usia 2 tahun sampai usia 5 tahun, namun pada beberapa kasus adapula anak-anak dengan usia 10 tahun terserang dengan penyakit yang satu ini. Sementara itu, orang dewasa pada umumnya lebih kebal terhadap enterovirus yang satu ini akan tetapi demikian tidak menutup kemungkinan bila ada beberapa orang dewasa yang terserang dan menderita penyakit yang satu ini.

Seperti pada penyakit virus lainnya, misalkan cacar air, anak-anak yang sudah pernah terkena dengan paparan virus ini dan mengalami gejala-gejala dari flu singapura maka tidak aka terserang untuk yang kedua kalinya karena tubuh anak akan cenderung lebih kebal setelah terkena dengan serangan virus ini sebelumnya. Akan tetapi dengan catatan, virus strain-nya sama, namun bila virus strainnya berbeda anak tetap dapat terkena dengan serangan penyakit yang satu ini untuk kesekian kalinya.

Serangan beberapa virus diatas akan dapat menyerang ke beberapa bagian tubuh tertentu dan bila menyerang jaringan mulut, sekitar amandel maka dampaknya akan pula masuk kebagian sistem pencernaan akibatnya bagian sistem ini akan mengalami gangguan. Hingga akhirnya akan dapat menyebar keseluruh tubuh melalui aliran darah. Akan tetapi sebelum virus ini menyebar ke organ-organ vital, sistem imunitas tubuh akan mengendalikannya. Adapun sumber utama penyebaran kelompok virus ini adalah melalui mulut.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons