Jenis – Jenis Penyakit Lupus

Misalnya ketika menyerang jantung maka gejalanya mirip dengan penyakit jantung. Inilah pentingnya pemeriksaan kesehatan dan konsultasi mengenai gejala yang dialami oleh penderita.

Penyakit lupus bukan merupakan penyakit menular sehingga tidak perlu cemas apabila berdekatan dengan penderita penyakit lupus. Penyakit lupus berhubungan dengan kekebalan tubuh yang lebih aktif dibandingkan dengan kondisi normalnya. Kondisi inilah yang menyebabkan sel, jaringan dan organ terganggu bahkan dapat menimbulkan kondisi gangguan kesehatan lainnya.

Dalam penanganan penyakit lupus berbeda-beda, hal ini dikarenakan setiap penderita lupus mengalami kondisi yang berbeda, pemberian obat dan penanganan medis lainnya akan disesuaikan dengan gejala yang dirasa oleh penderita sehingga dapat meminimalisir terganggunya kesehatan lain.

Artikel kali ini akan membantu anda untuk mengetahui jenis jenis penyakit lupus dan cara penangananya, sehingga dapat mengurangi risiko gangguan kesehatan bagi penderita penyakit lupus.

Apakah Penyakit Lupus Membahayakan?

Penyakit lupus dapat memicu terjadinya peradangan pada beberapa sistem tubuh diantaranya adalah kulit, sendi, otak, sel darah, jantung dan paru-paru. Organ penting ini dapat diserang oleh penyakit lupus bahkan dapat menimbulkan komplikasi dan gangguan matinya tulang apabila penyakit lupus tidak segera ditangani.

Penyakit lupus membahayakan karena sulit dikenali gejala dan tanda-tanda terserang lupus. Meskipun demikian tanda yang paling khas adalah tanda pada kedua pipi yang menyerupai sayap kupu-kupu. Penyakit lupus biasanya baru dirasakan apabila penderita sering mengalami gangguan pada organ dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan juga ditandai dengan ruam pada wajah.

Beberapa orang yang lahir dengan risiko penyakit lupus lebih besar diantaranya karena adanya faktor infeksi atau obat obatan bahkan tidak menutup kemungkinan terjadi karena sinar matahari. Meskipun sampai saat ini tidak ada obat untuk penyakit lupus akan tetapi untuk meredakan gejala dapat diberikan kepada penyakit lupus.

Penyakit lupus tidak sama dengan penyakit kanker bahkan merupakan kebalikan dari penyakit kanker. Lupus juga tidak berhubungan dengan penyakit HIV atau AIDS karena bukan mengalami sistem kekebalan tubuh yang tidak aktif melainkan kebalikannya memiliki kekebalan tubuh yang aktif meskipun demikian penyakit lupus tidak dapat dianggap remeh.

Penyakit lupus membahayakan karena penderita penyakit lupus akan mengalami kekebalan tubuh yang terlalu aktif sehingga menyerang dan menghancurkan jaringan yang sehat di dalam tubuh. Autoantibodi inilah yang menyebabkan terjadinya nyeri, peradangan, dan mengalami kerusakan di berbagai bagian tubuh penderita. Penyakit lupus digolongkan penyakit kronis yang membutuhkan pengobatan jangka panjang.

Gejala Karakteristik Episodik Pada Lupus?

Penyakit lupus muncul bahkan tanpa memberikan tanda atau gejala yang khas. Penyakit lupus merupakan penyakit yang memiliki gejala menyerang dengan tiba-tiba dan dapat berkembang dari ringan hingga kondiri parah. Bahkan penyakit lupus dapat bersifat sementara ataupun permanen.

Penyakit lupus yang dikategorikan episodik adalah dengan memiliki tanda dan gejala yang semakin memburuk dan sementara kemudian menghilang bahkan membaik untuk satu waktu.

Adapun beberapa gejala yang muncul dan hilang pada penderita lupus diantaranya adalah mengalami lelah, demam, mengalami kenaikan berat badan yang naik ataupun bahkan mudah turun. Selain itu kondisi yang sering ditemukan pada penderita lupus adalah ruam yang berbentuk kupu-kupu pada bagian wajah. Selain itu luka pada kulit yang akan timbul atau parah yang terkena sinar matahari,

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons