Cara Mencegah Bayi Cacingan dengan Aman dan Alami

Selain berpengaruh terhadap perkembangan fisik dan kesehatan, cacingan juga dapat berpengaruh terhadap kecerdasan mental bayi. Hal ini disebabkan oleh semua nutrsi yang akan masuk pada tubuh bayi tidak terserap secara baik karena nutrisi tersebut diserap oleh cacing yang ada dan tinggal di dalam tubuh bayi menjadi parasit. Beberapa upaya masih dapat kita upayakan demi mencegah cacingan pada bayi berawal dari lingkungan, orangtua juga sang bayinya sendiri.

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu dilakukan :

1.    Faktor lingkungan dan tempat tinggal. Faktor lingkungan alah satu faktor yang menyumbang besar terhadap penyakit cacingan. Demi menjaga kesehatan pada bayi, lakukanlah beberapa hal seperti : memeriksa sumber air disekitar rumah agar tetap bersih, menjaga kebersihan rumah serta kebun rumah anda dari kotoran hewan yang berada di area pekarangan. Selain itu juga ajak semua warga untuk membudayakan dan mencintai
lingkungan bersih, asri serta sehat.

2.    Faktor orang tua. Kesehatan bayi terhadap penyakit cacingan dipengaruhi oleh kebersihan serta pola kehidupan orang tua itu sendiri. Maka oleh karna itu orang tua harus berusaha selalu untuk hidup bersih dan sehat dengan melakukan hal kecil seperti : mencuci bersih semua bahan-bahan makanan yang akan dimasak juga dikonsumsi, biasakan mencuci tangan sebelum memasak, mencuci peralatan dapur, mencuci hingga bersih peralatan bayi yang akan digunakan dan telah digunakan, memotong kuku dengan rutin, serta hindari memberikan daging yang tidak matang pada bayi.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

Tinggalkan komentar

Show Buttons
Hide Buttons